Panen Ikan Nila di Pekon Bumi Arum, Bupati Pringsewu Apresiasi Pokdakan Widya Mandala

Pringsewu, 15 April 2025 – Semangat kemandirian dan kolaborasi ditunjukkan para pembudidaya ikan di Pekon Bumi Arum, Kecamatan Pringsewu, saat Bupati Pringsewu H. Riyanto Pamungkas menghadiri panen ikan nila yang digelar oleh Kelompok Pembudidaya Ikan (Pokdakan) Widya Mandala.

Kegiatan ini menjadi simbol keberhasilan budidaya perikanan air tawar yang dijalankan secara berkelanjutan. Dalam sambutannya, Bupati memberikan apresiasi tinggi kepada ketua Pokdakan, Baroto, atas dedikasi dan kerja keras yang mampu menghasilkan panen berkualitas.

"Panen ini bukan hanya tentang hasil, tapi juga cerminan kekompakan dan perencanaan yang matang. Potensi alam yang dikelola dengan baik akan menghasilkan produk yang berkualitas dan berdaya saing,” ujar Bupati Riyanto.

Ia juga menegaskan pentingnya inovasi dan pelestarian lingkungan dalam menjaga keberlanjutan usaha perikanan. Pemkab Pringsewu pun berkomitmen mendukung para pembudidaya melalui pelatihan, bantuan sarana dan prasarana, serta fasilitasi pemasaran.

Ketua Pokdakan Widya Mandala, Baroto, menyampaikan harapannya agar dukungan tersebut dapat terus berlanjut dan mendorong kemajuan para petani ikan. Sementara itu, Kepala Pekon Bumi Arum menambahkan bahwa masih banyak potensi kolam yang belum optimal dan akan terus diupayakan pemanfaatannya secara maksimal.

“Pola pikir masyarakat perlu diubah agar tidak bergantung pada bantuan. Bagi warga yang memiliki keahlian, kami siap mendukung penuh,” tegasnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Bupati Hj. Umi Laila, S.Ag., Anggota DPRD Anton Subagiyo, Kadis Perikanan Nur Fajri, ST., MT., Kadis Pertanian Siti Litawati, SP., serta perwakilan OPD terkait, penyuluh perikanan, dan anggota Pokdakan.



Lebih baru Lebih lama

Breaking News

نموذج الاتصال